Saat hujan turun, boleh jadi ada yang tersenyum senang lantaran tidak perlu repot mencuci mobil yang kotor. Padahal, air hujan justru berbahaya bagi permukaan cat kendaraan.
Sebenarnya, air hujan mengandung garam dan butiran kotoran halus yang dapat mempengaruhi warna cat mobil. Alhasil, niat menghemat anggaran mencuci kendaraan malah berakhir dengan penambahan biaya perawatan.
Bagus, tenaga operasional dari T471R Body Repair & Salon Mobil, mengingatkan agar saat mobil terkena air hujan, sebaiknya langsung dibilas dan dibersihakan dengan air. Hal ini bisa mengurangi potensi munculnya bercak putih dan jamur pada bodi kendaraan.
"Jika didiamkan, dalam tiga hari jamur akan mulai muncul. Bahkan, kalau sudah lebih dari satu minggu, akibatnya bisa memudarkan warna cat hingga menimbulkan karat.
Selain bodi, lanjut dia, bagian lain yang perlu diperhatikan saat musim penghujan tiba adalah engsel pintu, kaca, dan velg mobil. Untuk bagian kaca, perhatikan sambungan karet pada kaca depan maupun belakang. Biasanya, kotoran banyak menumpuk di wilayah ini karena tersapu oleh wiper ataupun berasal dari atap mobil.
"Jika tidak segera dibersihkan, kotoran bisa mengeras dan berubah menjadi kerak. Sedangkan bagian tengah kaca bila tidak langsung dibilas mengganggu penglihatan saat berkendara," papar dia.
Untuk engsel pintu, lanjut Bagus, setelah dibersihkan dari kotoran dan air hujan sebaiknya langsung diberikan pelumas. Sebab, jika terus dibiarkan bisa menimbulkan karat dan memunculkan bunyi saat membuka pintu.
Terakhir, pada bagian velg, upayakan selalu dibersihkan hingga sela-sela terkecil. Maklum, saat musim hujan mobil lebih sering melalui lintasan basah dan tergenang air. Dengan begitu, membersihkannya secara rutin sangat penting demi menghilangkan kotoran yang menempel.
Namun, kata dia, jangan mencuci velg sesaat setelah menggunakan mobil. Sebab, velg yang masih panas justru menciptakan jamur jika langsung disiram air. "Sebaiknya tunggu beberapa menit hingga velg dingin, baru dibersihkan menggunan sponge yang halus," ucapnya.
Lebih lanjut Bagus mengungkapkan, pada musim hujan pemilik mobil memang harus lebih telaten dalam perawatan. Lalai sedikit saja, bisa menimbulkan biaya tambahan yang cukup besar. Untuk sekali perawatan (cuci mobil, poles bodi, dan kaca) membutuhkan dana sekitar Rp 500-750 ribu tergantung jenis kendaraan.
"Baru bulan lalu melakukan perawatan tapi karena kurang tekun malah harus mengeluarkan biaya lagi. Padahal, idealnya perawatan dilakukan 3-4 bulan sekali," tukas dia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar